Masuk Level 3 PPKM Walikota Tangerang Imbau Masyarakat untuk Bantu Pemerintah Lewat Vaksinasi Covid-19

    Masuk Level 3 PPKM Walikota Tangerang Imbau Masyarakat untuk Bantu Pemerintah Lewat Vaksinasi Covid-19

    TANGERANG - Pemerintah Kota Tangerang terus berupaya maksimal dalam menekan angka penyebaran Covid-19 terlebih saat ini angka positif Covid melonjak drastis.

    Walikota Tangerang H. Arief R. Wismansyah menjabarkan arahan Presiden RI untuk melakukan percepatan vaksinasi dan mendorong agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

    "Minimal pakai masker kalau keluar rumah, serta mengikuti vaksinasi lengkap Covid-19, " ujar Wali Kota yang usai mengikuti pengarahan Presiden RI secara daring bersama Danrem 052/Wkr Rano Tilaar, Kapolres Metro Tangerang Kota Komarudin dan Dandim 0506/Tgr Puji Hartono di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin (7/2).

    Arief mengungkapkan kegiatan vaksinasi di Kota Tangerang akan semakin dimaksimalkan dan mengimbau masyarakat untuk dapat ikut serta dalam mensukseskan program vaksinasi.

    "Masyarakat diharapkan bisa membantu untuk ikut vaksinasi, agar meminimalisir resiko keterpaparan dan kematian, "

    "Pemkot bersama TNI Polri siap untuk optimalisasi program vaksinasi, " jabarnya.

    Arief juga meminta agar masyarakat dapat menyikapi secara bijak keputusan pemerintah terkait perubahan status level PPKM yang berlaku dalam menangani pandemi Covid-19, dimana Kota Tangerang saat ini berada dalam Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

    "Tentunya keselamatan masyarakat tetap menjadi prioritas bagi pemerintah, " pungkas Walikota.

    Sebagai informasi, Pemkot Tangerang juga menyediakan bantuan berupa paket sembako bagi masyarakat yang menjalani Isolasi mandiri yang dapat diajukan melalui laman covid19.tangerangkota.go.id/pendataan_isman/daftar.

    (Hms/Hbi)

    Habibi

    Habibi

    Artikel Sebelumnya

    Dinsos Kota Tangerang Siapkan Bantuan Sembako...

    Artikel Berikutnya

    WaliKota: Penyajian Laporan Keuangan Yang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Terus Tingkatkan Kemampuan, Dansat Brimob Polda Banten Pimpin Latihan Menembak

    Ikuti Kami